C++ : Variabel dan Tipe Data
Unsur terpenting dalam pemrograman adalah bagaimana menyimpan data yang akan diolah dan disimpan oleh komputer. Pada kesempatan kali ini, kita akan membahas tentang variabel, tipe data, dan cara penulisan variabel pada bahasa C++.
Variabel
Pengertian Variabel
Variabel adalah penanda identitas yang digunakan untuk menampung suatu nilai.
Variabel dapat diibaratkan sebagai gelas (wadah) yang bisa diisi apapun. Isi dari gelas tersebut bisa berupa air, es batu,alat tulis, kunci, ataupun yang lain.
Seperti ilustrasi di atas, isi variabel berubah di sepanjang kode program. Sebagai contoh jika kita membuat variabel panjang, maka variabel tersebut dapat diisi angka 10. Nanti isi dari varibel panjang bisa diganti dengan angka 20 atau angka yang lainnya.
Penulisan Variabel
- Tidak boleh diawali dengan angka
- Tidak boleh diawali dengan karakter khusus
- Tidak boleh ada spasi, jika menggunakan 2 kata bisa menggunakan tanda hubung (underscore)
- Memperhatikan besar dan kecil huruf
- Setiap variabel yang akan digunakan sebaiknya mencerminkan isi dari data yang akan disimpan
Penulisan Variabel | Keterangan | |
---|---|---|
2021siswa | Salah | Angka ada di depan |
nama siswa | Salah | Ada spasi |
+S | Salah | Terdapat karakter khusus, yaitu + |
nama-siswa | Salah | Ada tanda - |
siswa | Benar | |
siswa2021 | Benar | Walaupun ada angka, tetapi angka ada dibelakang |
S | Benar | Minimal terdiri dari 1 huruf |
nama_siswa | Benar |
Tipe Data
Hal lain yang perlu diperhatikan dalam membuat variabel adalah tipe data dari variabel yang digunakan. Tipe data akan mencerminkan isi dari variabel tersebut serta jangkauan data dari variabel tersebut.
Tipe Data | Keterangan |
---|---|
Char | Tipe data yang digunakan untuk menampung 1 digit karakter bisa berupa huruf maupun angka. |
Integer | tipe data yang menampung bilangan bulat |
Float | Tipe data yang menampung bilangan pecahan |
Double | Tipe data menampung bilangan pecahan |
Boolean | Tipe data yang hanya menampung salah satu dari 2 nilai: true atau false |
String | Tipe data yang menampung kumpulan karakter |
Array | Tipe data yang terdiri dari kumpulan tipe data lain |
Struct | tipe data bentukan yang terdiri dari kumpulan tipe data lain. |
Enum | tipe data khusus yang isinya bisa kita tentukan sendiri. |
Penulisan Variabel pada bahasa C++ (Deklarasi Variabel)
Penulisan variabel adalah dengan menuliskan tipe data yang akan digunakan diikuti dengan identifier yang benar, contoh :
Pada pendeklarasian variabel, daftar variabel dapat berupa sebuah variabel atau beberapa variabel yang dipisahkan dengan koma.
int i, j, k;
Posting Komentar untuk "C++ : Variabel dan Tipe Data"