Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Sistem Bilangan pada Komputer

Sistem bilangan adalah dasar dari pemrograman dan perhitungan dari komputer (komputasi). Pada komputer, terdapat beberapa sistem bilangan yang umum digunakan.

Pada kesempatan kali ini kita akan membahas 4 sistem bilangan pada komputer, yaitu sistem bilangan desimal, biner, oktal, dan heksadesimal.

Sistem Bilangan Desimal

Sistem bilangan desimal adalah sistem bilangan yang paling umum digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Sistem bilangan ini menggunakan basis 10, yaitu 0, 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, dan 9.

Pembahasan tentang sistem bilangan desimal dapat dilihat di sini.

Sistem Bilangan Biner

Sistem bilangan biner menggunakan basis 2, yaitu 0 dan 1. Sistem bilangan biner ini merupakan bilangan dasar yang digunakan dalam sistem komputer digital.

Pembahasan tentang sistem bilangan biner dapat dilihat di sini.

Sistem Bilangan Oktal

Sistem bilangan oktal menggunakan basis 8, yaitu 0, 1, 2, 3, 4, 5, 6, dan 7.

Pembahasan tentang sistem bilangan oktal dapat dilihat di sini.

Sistem Bilangan Heksadesimal

Sistem bilangan heksadesimal menggunakan basis 16, yaitu 0, 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9, A, B, C, D, E, dan F.

Pembahasan tentang sistem bilangan heksadesimal dapat dilihat di sini.

Penggunaan Sistem Bilangan pada Komputer
  • Representasi Data
    Setiap sistem bilangan memiliki peranannya dalam merepresentasikan data. Misalnya, biner digunakan untuk merepresentasikan instruksi dan data dalam unit pemrosesan komputer.
  • Konversi Bilangan
    Pemahaman tentang konversi antar sistem bilangan penting dalam pengembangan perangkat lunak. Programmers sering melakukan konversi antara sistem bilangan untuk keperluan debugging dan analisis data.
  • Operasi Bitwise
    Dalam pemrograman tingkat rendah, terutama dalam bahasa seperti C atau C++, operasi bitwise pada bilangan biner sering digunakan untuk manipulasi data dengan efisien.
  • Alamat Memory
    Pada tingkat arsitektur komputer, alamat memori sering direpresentasikan dalam bentuk bilangan heksadesimal, memberikan kejelasan dan efisiensi dalam pengelolaan memori.

Posting Komentar untuk "Sistem Bilangan pada Komputer"